OLEH : PSIKOLOG/SINSHE FUDIN PANG DARI "ACCURATE" HEALTH CENTER MEDAN

Laman

Rabu, 21 Desember 2011

MIMPI HIDUP

Hidup adalah untuk mewujudkan mimpi sendiri dan orang lain

FILOSOFI CINTA

Jangan mencintai seseorang seperti bunga, karena bunga mati kala musim berganti. Cintailah mereka seperti sungai, karena sungai mengalir selamanya.

KESALAHAN BURUK

Kesalahan kita yang paling buruk adalah terlalu sibuk mengamati dan mengurusi kesalahan orang lain

AMAL KEBAIKAN

Sebaik-baiknya perdagangan, adalah menjual amal baik untuk ditukarkan dengan surga.

KONSENTRASI PIKIRAN

Jangan memikirkan masa lalu, jangan memimpikan masa depan, konsentrasikan pikiran pada saat sekarang.

RACUN PIKIRAN

Di samping meracuni pikiran kita, kemarahan dan kebencian juga merupakan suatu bahaya bagi kesehatan jasmani kita, ilmu pengetahuan medis telah memastikan bahwa kemarahan dan emosi yang tidak sehat lainnya dapat menyebabkan timbulnya penyakit jasmani

Rabu, 14 Desember 2011

AWET MUDA

Bagi seseorang yang sifatnya penuh dengan keramah-tamahan, rendah hati (tidak sombong), cinta kasih dan suka membahagiakan orang-orang lain maka dia akan selalu terlihat muda bagaikan berusia 20 tahun walaupun telah berusia lanjut

Tidak Memaksakan Kehendak Orang Lain

Musik dan makanan dianggap baik oleh manusia bukanlah kualitas yang mutlak. Kita harus memberi makan burung dengan apa yang diinginkan dan bukan yang kita inginkan. Memaksakan kegemaran kita kepada orang lain sering kali tidak berhasil.

Selasa, 06 Desember 2011

MANUSIA SUPER

Orang yang paling berbahagia adalah orang yang tidak dipenuhi gejolak, orang yang pantas mendapatkan gelar mahluk super adalah orang yang tidak terperangkap di dalam dunia keserakahan

FILOSOFI KEBAIKAN


Orang bijaksana tidak pernah berhenti menyukai dengan tulus apa yang baik. Orang menjadi besar karena ia dapat mempelajari apa yang baik dari orang lain dan berbagi kebaikan dengan orang lain